Sosialisasi Pemutakhiran PBB dengan mekanisme PTSL
Nih mimin spill kegiatan sosialisasi pemutakhiran PBB dengan mekanisme PTSL ya sob
Untuk menindaklanjuti hasil Focus Group Discussion (FGD) bersama Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kabupaten Sidoarjo terkait Penyuluhan PTSL sekaligus pemutakhiran PBB-P2, BPPD ikut serta dalam Sosialisasi yang dilaksanakan di 25 Desa di Sidoarjo. Dalam kegiatan ini juga dihadiri dari Polres dan Kejaksaan Sidoarjo.
Berikut tujuan Pemutakhiran PBB melalui mekanisme PTSL :
1. Memudahkan wajib pajak untuk tertib administrasi dalam pengurusan SPPT PBB-P2
2. Mengurangi terjadinya perselisihan atas pembayaran SPPT PBB (setiap Sertifikat akan sesuai dengan SPPT PBB nya)
3. Menciptakan kepastian dan keadilan dalam pemungutan PBB-P2 sehingga meningkatkan penerimaan PBB-P2.
Namun Untuk memberikan kemudahan layanan PBB hasil Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL), pada hari Rabu tanggal 1 Februari 2023 Bidang Pajak Daerah 2 (PBB-P2) mengadakan Focus Group Discussion (FGD) bersama Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kabupaten Sidoarjo. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kepala Badan Pelayanan Pajak Daerah yaitu Bapak Ari Suryono, S. Sos., M. Si. Dalam rapat ini juga membahas terkait beberapa hal yaitu penjadwalan sosialisasi penyuluhan PTSL oleh BPN yang akan dilaksanakan bersama BPPD ke 25 Desa, tindak lanjut setelah tercetaknya sertifikat dari BPN ke BPPD untuk kemudian di Mutasi Pecah PBB-nya, dan akan diadakan koordinasi secara berkala antara BPPD dan BPN.
Nah untuk sobat pajak semua, jika kalian mengajukan layanan PBB setelah tercetaknya sertifikat untuk di Mutasi Penuh, Pecah, dan lainnya maka lunasi semua tagihannya terlebih dahulu ya sob.
Pembangunan dirasakan bersama,
Pajak kita mendanainya.
#bppdsidoarjo #DariPajakKitaBerpijak #pajakdaerahsidoarjo #sidoarjokitabisa #sidoarjosehat